Potensi adalah sesuatu yang masih yang belum dikenal dan dapat
dipengaruhi secara maksimal. Potensi ada lima, yaitu intelektual, spiritual,
potensi fisik, potensi emosi, dan potensi ketahanan malangan. Cara mengetahui
potensi diri sendiri itu ikuti test minat dan bakat. Agar tau nantinya bisa
menentukan posisinya di mana. Kenali diri dan fokus untuk mengoptimalkan.
Banyak orang yang tidak percaya diri atas potensinya. Padahal semua
orang memiliki potensi yang berbeda-beda. Tinggal bagaimana kita yang mengemas
potensi kita dan dapat dikembangkan menjadi lebih baik. Hindari kata insecure
tehadap diri kita. Karena semua orang memiliki kekuatan dan kelemahan
masing-masing. Fokus pada peningkatan kekuatan hingga dapat meminimalisir
kelemahan diri. Karena jika kita hanya bisa insecure terhadap diri sendiri,
dapat menghambat semua jalan kita menuju kesuksesan.
Hal yang harus diperhatikan untuk mengenal potensi diri sendiri
adalah kenali diri sendiri terlebih dahulu. Kenali kelebihan dan kekurangan
diri sendiri. Lalu cari potensimu, kemudian dikembangkan dan dioptimalkan
potensimu. Kedua, fokus apa yang menjadi potensi dirimu kemudian optimalkannya.
Lalu jangan lupa bersyukur atas apa yang kamu miliki, karena itu bagian kunci
dari menghargai diri sendiri. Fokuskan diri Anda pada kekuatan yang kalian
punya untuk mengoptimalkan potensi yang kalian miliki.
Perbaiki pola pikir anda dan selalu berpikir positif. Karena
perasaan dan tinakan yang baik berawal dari pola pikir yang baik juga. Yang
kedua, mudah beradaptasi. Karena orang yang bisa maju adalah orang yang bisa
beradaptasi dalam keadaan apapun. Tak lupa, ikhtiar kepada Allah Swt. karena
usaha tidak akan pernah menghianati hasil. Temukan potensimu dan jadilah versi
terbaik diri Anda sendiri.